Peringatan May Day Tanpa Demo, Gelar Kegiatan Positif

Peringatan May Day Tanpa Demo, Gelar Kegiatan Positif
KONDUSIF: Peringatan May Day di Kabupaten Purworejo sangat kondusif, diisi dengan sejumlah kegiatan positif di Pendopo Kabupaten Purworejo Senin (1/5). (ISTIMEWA)

RADAR PURWOREJO – Peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day diperingati dengan cara berbeda, oleh ratusan buruh di Kabupaten Purworejo. Mereka tidak melakukan aksi demo, melainkan menggelar kegiatan positif seperti bakti sosial (baksos) hingga fashion show di Pendopo Kabupaten Purworejo kemarin (1/5).

May day tidak harus diperingati dengan demo. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 6.00 orang dengan tema merajut kebahagiaan di hari Fitri,” kata Ketua SPSI Kabupaten Purworejo periode 2017-2023 Maliki, kemarin.

Para peserta kegiatan tersebut merupakan perwakilan dari buruh di Indotama, BRS, Arami Jaya, Unggul Rejo Wasono, dan sebagainya. Suasana kegiatan sangat meriah dan menyenangkan.

Salah satu buruh Ernayati mengakui senang dengan peringatan hari buruh tanpa demonstrasi. Dengan begitu, aspirasi bisa didiskusikan dengan kepala dingin. “Kegiatan semacam ini lebih bermanfaat dibandingkan harus turun ke jalan, demo, tetapi aspirasi tak sampai. Kebetulan juga masih suasana lebaran jadi bisa sekalian silaturahmi,” katanya.

Kepala Dinas Perindustrian, Transmigrasi, dan Ketenagakerjaan (Dinperinakertrans) Purworejo Hadi Pranoto sangat mengapresiasi adanya kegiatan tersebut. Sebab, para pekerja tidak memperingati hari buruh dengan berdemonstrasi. Melainkan, diisi dengan kegiatan positif seperti bakti sosial, silaturahmi, senam massal, fashion show, dan pembagian hadiah undian.

Hadi mengatakan, komunikasi antara dinas dengan serikat pekerja dan asosiasi pengusaha sangat bagus. Sehingga, kegiatan demo anarki dapat diminimalkan. “Peringatan May Day kali ini juga bersinergi dengan sejumlah pihak. Misalnya, kegiatan baksos didukung oleh BPJS Ketenagakerjaan Purworejo ada sekitar 60 bingkisan yang diberikan kepada pekerja. Ada hadiah undian juga dari sejumlah pihak. Memang ini didukung oleh semua perusahaan dan pihak lainnya,” ungkap dia. (han/bah)

Lainnya