
RADAR PURWOREJO – Setelah tiga tahun vakum, kejuaraan bulu tangkis bagi para pemain muda Indonesia bertajuk Daihatsu Astec Open 2023 kembali bergulir. Kejuaraan yang dihelat di GOR Djarum Magelang mulai 19-22 Juni ini menjadi momentum untuk menjaring kader pebulutangkis muda.
Sebanyak 600 pemain dari perwakilan klub di seluruh Indonesia yang bersaing di tiga kategori usia. Yakni U-11 atau kategori usia dini, U-13 atau kategori tunggal serta ganda anak, serta U-15 atau tunggal pemula dan ganda pemula putra dan putri.
Ketua Panitia Alan Budi Kusuma mengungkapkan, ajang ini tidak lepas dari tingginya animo masyarakat terhadap olahraga bulu tangkis. Kegiatan ini, sebetulnya telah diselenggarakan secara mandiri bertajuk Astec Open pada 2003, yang dia rintis bersama sang istri, Susy Susanti.
Baca Juga: Daihatsu Urban Fest Level Up 2023 di Plaza Ambarukmo
Kemudian, pada 2016, mereka mendapatkan partner yang memiliki visi dan misi sama. Alan mengaku sangat berterima kasih atas komitmen PT Astra Daihatsu Motor yang bersama-sama memajukan olahraga bulu tangkis Indonesia.
Legenda pebulutangkis ini menyebut, ajang tahun ini berbeda dengan penyelenggaraan Daihatsu Astec Open sebelum pandemi yang digelar delapan seri di delapan kota di Indonesia. Karena pada 2023 ini, baru diselenggarakan satu seri saja, di Kota Magelang. Sebagai tahap awal penyelenggaraan kegiatan tersebut.
Lantaran tujuannya saat ini untuk mengingatkan kembali kepada para pembina bulu tangkis di seluruh Tanah Air bahwa turnamen Daihatsu Astec Open masih tetap ada. Dia berharap, pada turnamen kali ini, bisa melahirkan pemain-pemain bulu tangkis dunia. Serta bisa memberikan kontribusi untuk perbulutangkisan Indonesia.
Baca Juga: Customer Gathering, Daihatsu Kumpul Sahabat Jogja 2022
Ketua Umum PBSI Jawa Tengah Basri Yusuf menuturkan, ajang ini kerupakan salah satu kalender dari program Pengprov PBSI Jawa Tengah. Dia berpesan, agar para atlet yang keluar menjadi juara, tidak berpuas diri karena perjalanan masih panjang. “Selama pertandingan, berjalan dengan baik. Harapannya, akan lahir Alan Budi Kusuma yang baru,” paparnya.
Promotion Department Head PT Astra Daihatsu Motor Eko Priyanto menambahkan, terselenggaranya kembali ajang ini menjadi bentuk dukungan nyata untuk perkembangan bulu tangkis di Tanah Air. “Hingga saat ini, kami masih tetap komitmen untuk terus berpartipasi membantu perkembangan bulu tangkis Indonesia,” ujar Eko. (aya/din)
