Bayi Terbungkus Kain Ditemukan di Teras Rumah Warga

Bayi Terbungkus Kain Ditemukan di Teras Rumah Warga
PASCA DITEMUKAN : Kepala Desa Munggu Nasiati menggendong bayi yang ditemukan di teras rumah warganya. Bayi tersebut kini berada di Puskesmas Petanahan. (KADES MUNGGU UNTUK RADAR KEBUMEN)

RADAR PURWOREJO – Sesosok bayi merah ditemukan di depan teras rumah warga RT 01/03 Desa Munggu, Kecamatan Petanahan pada Minggu malam (17/7). Bayi berjenis kelamin laki-laki tersebut diperkirakan masih berusia satu hari.

Diperkiran bayi itu dibuang sesaat pasca dilahirkan. Saat ditemukan bayi dalam kondisi tertutup kain dengan tali pusar sudah terputus. Penemuan bayi ini sontak membuat heboh warga setempat. “Sudah terbungkus kain, posisi lagi nangis,” kata Kepala Desa Munggu Nasiati, Senin (17/7).

Nasiati menerangkan, bayi tersebut ditemukan oleh warganya, Slamet Riyadi, 33, sekitar pukul 23.15. Ia menyebut bayi dalam kondisi sehat dengan bobot 2,5 kg dan panjang 49 cm. Selanjutnya bayi itu dibawa ke Puskesmas Petanahan untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. “Posisi di atas meja. Waktu itu pemilik rumah penasaran karena dengar suara tangisan. Setelah di cek dari jendela ternyata bayi,” ungkapnya.

Saat ini, bayi tersebut sudah dalam proses penanganan dari pihak kepolisian dan dinas terkait. “Begitu ditemukan kami langsung koordinasi sama polsek, kecamatan dan dinsos. Ini semua sudah datang ke Puskesmas,” tuturnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Rehabilitasi Sosial Dinsos P3A Kebumen Seha Rahayu menyampaikan, pihaknya sudah melakukan asesemen dengan meninjau langsung keadaan bayi. Dinsos, kata Seha, akan segera berkoordinasi dengan lintas sektoral untuk penanganan selanjutnya. “Sudah ada tim saya kesana. Dilihat dulu kondisi bayi seperti apa. Nanti baru dirapatkan dan menunggu arahan kepala dinas,” terangnya. (fid/bah)

Lainnya